HEADLINE

Lapor Pak! Keluarga Saya Positif Covid-19

  Bulan baru saja berganti, Juni ke Juli. Tak ada lagi hujan. Pukul 08.00 WIB, 1 Juli 2021, Bapak mertua saya yang tinggal satu atap dinyatakan positif Covid-19 setelah melakukan swab test. Istri saya yang menemani swab test pun hasilnya sama: garis dua, positif. Di rumah kami, ada tujuh orang yang hidup berdampingan. Ibu, Bapak, saya, istri, dan tiga anak; dua laki-laki, satu perempuan. Masing-masing berusia 9 tahun, 2,5 tahun, dan 1 tahun. Ada satu anggota lagi, ART yang menjaga anak saya tetapi tidak tinggal satu rumah melainkan pulang pergi, Mba L namanya. Setelah Bapak dan istri dinyatakan positif, saya mengajak Ibu dan anak pertama serta anak kedua untuk swab test. Ini kali kedua anak-anak saya swab test, di tempat yang sama. Anak kedua saya, perempuan, sempat takut, tapi saya bujuk karena yang mau di-swab test adalah Aang-nya. "Kan mau jadi dokter, Nok," kata saya membujuk. "Jadi harus ketemu dokter dulu, biar Nok belajar jadi dokt

Sedekah Cinta untuk Ibunda

Ingin sekali aku menuliskan rasa rindu pada lembaran awan
Menulis dengan hati dan biarkan angin mengantarkannya kepadamu
Kubiarkan rindu itu berevolusi menjadi kabut nan sejuk
Agar bisa kubangun malam dengan teduhnya

Ingin rasanya mematri puisi di dasar laut
Merangkai garam menjadi untaian kembang
Namun sayang aku tak setegar dirimu
Yang mampu kokoh berdiri menantang karang

Sepotong awan berhias di cakrawala
Indah seperti senyum yang meluncur deras sebagai rahasia bibirmu
Kusimpan senyuman itu dalam gelembung hati, berkelopak cinta bertalu rindu
Rindu-rindu itu menggetarkan sunyi, bermekaran di langit-langit sutra kasih
Lalu sebagian menjelma menjadi butiran mutiara

Tolong, jangan tolak sedekah Al-fatihah di setiap doaku
Lafaznya memang tak sempurna, sesempurna pengorbananmu
Tolong, terima persembahan doaku
Hanya itu yang aku punya IBU....

#Selamat Hari Ibu untuk semua ibu; dan calon bunda; mamah; amih; mimih; mamak; emak; enyak; mamak; ummi...

Comments

YOUTUBE